TUGAS AKHIR : RANCANG BANGUN DAN SIMULASI PENGUJIAN RANGKA MEJA MESIN CNC PLASMA CUTTING DENGAN METODE FINITE ELEMENT METHOD

ERWINANTO, ERWINANTO and SANTOSO, AGUS and KURNIAWAN, IPUNG (2024) TUGAS AKHIR : RANCANG BANGUN DAN SIMULASI PENGUJIAN RANGKA MEJA MESIN CNC PLASMA CUTTING DENGAN METODE FINITE ELEMENT METHOD. Diploma thesis, Politeknik Negeri Cilacap.

[img] Text
1. HALAMAN JUDUL.pdf

Download (178kB)
[img] Text
2. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3. ABSTRAK.pdf

Download (232kB)
[img] Text
4. DAFTAR ISI.pdf

Download (328kB)
[img] Text
5. BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (197kB)
[img] Text
6. BAB II LANDASAN TEORI.pdf

Download (635kB)
[img] Text
7. BAB III METODOLOGI PENYELESAIAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
8. BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf

Download (2MB)
[img] Text
9. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.pdf

Download (184kB)
[img] Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (184kB)
[img] Text
11. LAMPIRAN.pdf

Download (8MB)

Abstract

Saat ini, mesin plasma cutting memiliki peran penting karena mesin tersebut digunakan secara luas dalam berbagai bengkel permesinan. Namun penggunaan mesin plasma cutting masih dioperasikan secara manual dan penempatan benda kerja sering kali tidak pada bidang yang rata sehingga hasil pemotongan menjadi kurang maksimal. Tujuan dari rancang bangun ini adalah untuk menghasilkan rancangan dan produk rangka meja mesin CNC plasma cutting yang aman, dan melakukan analisis perhitungan tegangan maksimum menggunakan software solidworks 2020. Metode penyelesaian masalah rancang bangun yang digunakan adalah pendekatan pada metode James H.Earle. Penyambungan rangka meja menggunakan pengelasan SMAW (Shielded Metal Arc Welding) dengan elektroda RD-460 berdiameter 2 mm x 300 mm, serta simulasi pengujian rangka menggunakan metode FEM. Hasil rancangan menggunakan teknik weldment dan gambar kerja menggunakan standar ISO. Rangka meja mesin CNC plasma cutting menggunakan material besi hollow galvanis dengan dimensi 35 mm x 35 mm x 1,4 mm. Rangka meja memiliki dimensi yang meliputi panjang sumbu y 1500 mm, panjang sumbu x 900 mm, dan tinggi rangka 700 mm. Perhitungan kekuatan rangka dengan pembebanan statis sebesar 680 N secara perhitungan teori dan analisis software nilai tegangan maksimum yang terjadi adalah 78,277 N/mm2 (MPa) dan 77,799 N/mm2 (MPa), yang mana lebih rendah dari tegangan ijin yaitu 163,2 N/mm2 (MPa). Selisih hasil analisis perhitungan manual dan analisis software untuk tegangan maksimum adalah 0,478 N/mm2 (MPa). Maka dari data tersebut desain rangka yang dibuat dinyatakan aman.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perancangan, rangka, plasma cutting, FEM.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Teknik Mesin
Depositing User: Erwinanto
Date Deposited: 21 Aug 2024 05:51
Last Modified: 21 Aug 2024 05:51
URI: http://elib.pnc.ac.id/id/eprint/1437

Actions (login required)

View Item View Item