TUGAS AKHIR : PEMANFAATAN BATANG PISANG KERING MENJADI KARBON AKTIF SEBAGAI ADSORBEN DAN SEBAGAI BAHAN FILTER UNTUK MENAIKKAN KUALITAS SAMPEL AIR SUNGAI DONAN CILACAP

ROCHMAN, NUR and TRIWURI, NURLINDA AYU and FADLILAH, ILMA (2023) TUGAS AKHIR : PEMANFAATAN BATANG PISANG KERING MENJADI KARBON AKTIF SEBAGAI ADSORBEN DAN SEBAGAI BAHAN FILTER UNTUK MENAIKKAN KUALITAS SAMPEL AIR SUNGAI DONAN CILACAP. Diploma thesis, Politeknik Negeri Cilacap.

[img] Text
COVER, HALAMAN PENGESAHAN, HALAMAN ROMAWI.pdf

Download (554kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (141kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (357kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (525kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (321kB) | Request a copy
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (132kB) | Request a copy
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (1MB)

Abstract

Sungai Donan Cilacap terletak di Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Sungai tersebut melewati beberapa industri yang menyebabkan pencemaran air oleh logam berat dari aktivitas Industri Terdapat beberapa parameter yang melebihi batas baku mutu kelas II yaitu jumlah partikel terlarut (TDS), COD, BOD, flourida, minyak dan lemak, salinitas, sulfida, dan klor bebas. Limbah batang pisang menjadi alternatif sebagai media karbon aktif. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui karakteristik karbon aktif dari batang pisang dengan ukuran serbuk 20, 60, 100 mesh berdasarkan parameter kadar air, kadar abu, dan daya serap iodin sesuai dengan syarat standar arang aktif SNI 06 – 3730 – 1995, dan mengetahui hasil analisis air sungai dengan parameter suhu, TDS, kekeruhan, warna, bau dan pH, sesuai Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 2 Tahun 2023 dengan menggunakan karbon aktif batang pisang ukuran 20, 60, dan 100 mesh serta menggunakan batang pisang kering sebagai filter. Metode yang digunakan dalam pembuatan karbon aktif meliputi tahapan persiapan bahan batang pisang dicacah sampai halus kemudian di keringkan menggunakan sinar matahari. Tahapan karbonisasi dilakukan untuk membuat karbon aktif dengan menggunakan proses pembakaran pirolisis dengan suhu 4000C selama 4 jam. Setelah menjadi karbon kemudian diayak dengan shire ukuran serbuk 20, 60 dan 100 mesh. Langkah selanjutnya aktivasi karbon menggunakan larutan H3PO4 0,1 M selama 24 jam. Uji karakteristik karbon berdasarkan parameter kadar air, kadar abu dan daya serap iodin. Hasil uji karakteristik karbon aktif batang pisang terbaik pada ukuran serbuk 100 mesh dengan kadar air 0,2728%, kadar abu 3% daya serap iodin 571,05 mg/g. Hasil analisis parameter sampel air sungai donan setelah dilakukan proses adsorpsi filtrasi dengan karbon aktif dan batang pisang kering mengalami peningkatan menjadi lebih baik. Nilai TDS pada sampel air menurun hingga 23,47%. Warna air masih bening setelah diadsorpsi filtrasi dari warna sampel air sungai awal. Parameter bau pada sampel air sebelum dilakukan adsorpsi berbau air sungai payau setelah dilakukan adsorpsi filtrasi menjadi tidak berbau

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Teknik Pengendalian Pencemaran Lingkungan
Depositing User: nur rochman
Date Deposited: 03 Oct 2023 01:26
Last Modified: 03 Oct 2023 01:26
URI: http://elib.pnc.ac.id/id/eprint/1219

Actions (login required)

View Item View Item